Yudisium Fakultas Ekonomi dan Bisnis Tahun 2021

Selasa, 21 September 2021 20:22:18 - oleh : Jumani

Yudisium Fakultas Ekonomi dan Bisnis pada Tahun 2021 oleh Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Bapak Dr. Imam Nazruddin Latif, yang dihadiri Rektor UNTAG Samarinda Bapak Dr. Marjoni Rachman, M.Si. Pelaksanaan Yudisium dengan protokol Kesehatan dengan kapasitas Yudisium Fakultas Ekonomi dan Bisnis 2021ruangan terisi 25%. Peserta Yudisium sebanyak 147 orang terdiri dari Prodi Manajemen sebanyak 88 orang dan Prodi Akuntansi sebanyak 59 orang. Peserta yudisium dengan predikat dengan pujian sebagai berikut: Renaldi Gunawan IPK 3,72 Prodi Manajemen, Muhammad Yandi Dharmawan IPK 3,83 Prodi Manajemen, Andry Kurniawan IPK 3,68 Prodi Akuntansi, Nur Haliza IPK 3,72 Prodi Akuntansi. Sambutan Rektor UNTAG Samarinda pada Yudisium Fakultas Ekonomi dan Bisnis tahun 2021 berharap supaya lulusan FEB bisa tepat waktu paling tidak 4 tahun sudah harus lulus, berikutnya masa tunggu mendapatkan kerja paling tidak dibawah 6 bulan. Dekan FEB dan Rektor UNTAG Samarinda berpesan kepada alumni supaya tetap menjalin silaturahmi dengan Fakultas dan Universitas serta selalu menjaga nama baik almamater dimanapun berada. Terima kasih lulusan tahun ini memberikan sumbangan kepada fakultas berupa perlengkapan proses belajar mengajar untuk ruang kuliah. Selamat kepada peserta Yudisium semoga ilmunya bermanfaat bagi keluarga, masyarakat dan bangsa kita (21/09/2021).Yudisium FEB 2021

kirim | cetak | pdf

Berita "Berita Terkini" Lainnya