Arsip pada bulan : September 2016

Mahasiswa UNTAG Menjadi Peserta Pelatihan Pertahanan Negara

Mahasiswa UNTAG menjadi peserta dalam pelatihan Pendukung Pertahanan Negara Mahasiswa Perguruan Tinggi Provinsi Kalimantan Timur TA.2016. dalam acara tersebut salah satu mitivator dari UNTAG '45 Samarinda Bapak Dr. Ir. H. Abdul Kholik Hidayah,M.P. dengan tema Kepemimpinan di Era Globalisasi dan Mahasiswa sebagai Calon Pemimpin Bangsa" dan Motivator dari Kemenhamkam.

TIM FUTSAL TEKNIK JUARA

SELAMAT DAN SUKSES KEPADA TIM FUTSAL TEKNIK SIPIL MERAIH JUARA I DALAM AJANG POLNES LEAGUE FUTSAL PUTRA 2016

Hujan Doorprize Kuliah Umum SKK Migas

Kuliah Umum SKK Migas dihadiri oleh dosen, mahasiswa UNTAG, dan mahasiswa undangan dari Perguruan Tinggi di Samarinda. Kuliah umum diawali dengan beberapa acara sambutan dari Rektor UNTAG yang diwakili oleh Pembantu Rektor Bidang Akademik Bapak Ir. Zikri Azham, M.P. dan Perwakilan dari SKK Migas Balikpapan. Kuliah umum bersama SKK Migas Banyak mendapatkan hadiah dari nara sumber bagi yang aktif dan bisa menjawab pertanyaan dari nara sumber. Berbagai pertanyaan cukup kritis pada sesi tanya jawab diantaranya adalah apa manfaatnya kuliah umum ini bagi mahasiswa dan masyarakat pada umumnya. jawaban dari nara sumber adalah banyak manfaatnya untuk mengetahui tugas pokok dan fungsi SKK Migas dan diharapkan kerja sama terus dilakukan baik lewat uni...

Kuliah Umum Bersama SKK Migas

Kepada Mahasiswa/i, dosen dan karyawan UNTAG '45 Samarinda ikuti kuliah umum bersama SKK Migas  dengan tema " Industri Hulu Migas dan Multiplier Effect Terhadap Pembangunan Daerah" Tanggal : 28 September 2016 Jam : 08.00-12.00 Wite Tempat : Ruang Rapat Utama Lt.II Untag '45 Samarinda.    

Festival Tari Borneo

Tim tari Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda mengikuti Pestival Tari Borneo yang diselenggarakan di Gedung Gelora 10 Nopember UNMUL. Tim tari UNTAG '45 Samarinda dengan tema "Paksi Liman Ganggo Yaksi" Hewan mitologi yang menjadi lambang Kesultanan Kutai Kartanegara yaitu Lembuswana. Interpretasi bahwa sosok lembuswana merupakan sosok prajurit dan tunggangan bagi aji bhatara agung dewa sakti dan putri karang mlenu. Penampilan dari tim tari UNTAG '45 Samarinda disaksikan langsung oleh Ketua Umum Yayasan Pendidikan 17 Agustus 1945 Samarinda Bapak H. Awang Dharma Bakti, S.T., M.T. dan Pembantu Rektor Bidang Kemahasiswaan Bapak Dr. H. Abdul Kholik Hidayah, M.P. Pembantu Rektor Bidang Akademik Bapak Ir. Zikri Azham, M.P. Kepala BAAKPSI Bapak Dr...

Uji Publik Raperda Kota Samarinda

Sesuai undangan Nomor: 01/UN.17/P/UP/IX/2016, tentang Uji Publik Raperda Kota Samarinda Tentang Pembentukan Produk Hukum dalam Penyelenggaraan Pemerintah Daerah dan tentang Ijin Usaha Jasa Kontruksi, bekerjasama Fakultas Hukum Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda dengan DPRD Kota Samarinda. Uji Publik dihadiri oleh dosen, mahasiswa dan undangan dari luar UNTAG '45 Samarinda. Uji Publik dibuka oleh Dekan Fakultas Hukum Dr. Abdul Munif, S.H., M.Hum.

Wisuda Tahun 2016

Diberitahukan kepada seluruh calon wisudawan/wisudawati Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda bahwa pelaksanaan Wisuda pada tanggal 08 Oktober 2016, semua persyaratan wisuda dapat diketahui di panitia wisuda Sarjana Tahun 2016 di BAAKPSI Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda. Mohon menjadikan perhatian dan kerjasamanya supaya kegiatan dapat lancar dan sukses. Terima Kasih Formulir dan pengumuman dapat di unduh pada link di bawah ini: Form Pendaftaran Wisuda Tanda Terima Toga Baca Selengkapnya...

Yudisium Fakultas Teknik

Yudisium Fakultas Teknik Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda oleh Dekan Fakultas Teknik Bapak Purwanto, S.T., M.T. dan Jajaran Fakultas Teknik yang dihadiri oleh Pembantu Rektor Bidang Akademik Bapak Ir. Zikri Azham, M.P. Yudisium diikuti oleh 170 peserta yudisium Fakultas Teknik Yang terdiri dari Prodi Teknik Sipil dan Prodi Arsitektur. Dekan Fakultas Teknik memberikan wejangan kepada peserta yudisium untuk meningkatkan kualitas dan terus belajar sesuai bidang ilmunya di masyarakat. Peserta yudisium kali termasuk yang terbanyak dibandingkan dengan tahun yang lalu. Peserta yudisium terbaik dari Prodi Teknik Sipil atas nama Nur Muhammad Rizky dengan IPK 3,26 predikat sangat memuaskan dan Prodi Arsitektur Yudi Rahman IPK 3,68 predikat sanga...

Penyembelihan Hewan Kurban

Penyembelihan hewan kurban di Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda yang diserahkan oleh Ketua Umum Yayasan Pendidikan 17 Agustus 1945 Samarinda oleh Bapak H. Awang Dharma Bakti, S.T., M.T. kepada panitia kurban Bapak Ir. Zikri Azham, M.P. serta hewan kurban dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Bapak Drs. Damai Darmadi, M.Si. Daging kurban dibagikan kepada Dosen dan Karyawan Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda dan masyarakat sekitar UNTAG '45 Samarinda. Ketua Umum Yayasan menyampaikan pesan bukan berapa banyak hewan kurbannya tetapi peningkatan ketaqwaannya yang lebih diutamakan.

SELAMAT HARI RAYA IDUL ADHA 1437 H

Rektor dan Sivitas Akademika Universitas 17 Agustus 1945 Samarinda, Yayasan Pendidikan 17 Agustus 1945 Samarinda Mengucapkan SELAMAT HARI RAYA IDUL ADHA 1437 H Bukan kambing atau sapi yang menjadi esensi kurban tetapi kerendahan hati dan keikhlasan , itulah makna kurban yang sebenarnya. Asal-Usul Idul Adha (Hari Raya Kurban) Dahulu kala saat nabi Ibrahim AS sedang berkurban 100 ekor unta, 300 ekor sapi, dan 100 ekor domba, ia berkata bahwa jumlah tersebut tidak ada apa-apa, dan jika ia punya anak kelak akan ia sembelih karena Allah. Pada saat ia berkata seperti itu, sebenarnya Sarah yang merupakan istri nabi Ibrahim belumlah mengandung. Karena tidak kunjung mengandung, Sarah menyarankan agar nabi Ibrahim menikahi seorang budaknya yang dip...
1 | 2 | Next »